Pemeriksaan Adik JK dalam Kasus Korupsi PLTU Ditunda Sepekan karena Sakit 

Ari Sandita Murti
Pemeriksaan adik JK dalam kasus korupsi PLTU ditunda selama sepekan di Bareskrim Polri. (Foto: Okezone)

JAKARTA, iNews.id - Pemeriksaan tersangka korupsi PLTU sekaligus adik Wapres ke-10 dan ke-12 RI Jusuf Kalla (JK), Halim Kalla ditunda selama sepekan dari yang seharusnya dilakukan pada Rabu (12/11/2025). Absennya Halim karena alasan sakit.

"Hari ini untuk tersangka HK dan HYL tidak datang karena keduanya mengajukan surat reschedule pekan depan tanggal 18 November karena alasan sakit," ungkap Direktur Penindakan Kortas Tipidkor Polri, Brigjen Totok Suharyanto pada wartawan, Rabu (12/11/2025).

Tak cuma Halim Kalla, tersangka HYL dan FM juga tak hadir dalam pemeriksaan kemarin dengan alasan sakit usai dioperasi. Namun, polisi belum menjadwalkan kembali pemeriksaan FM karena masih menunggu informasi lebih lanjut dari pihak rumah sakit.

Editor : Puti Aini Yasmin
Artikel Terkait
Nasional
8 jam lalu

TNI AD: Mayjen Achmad Adipati Bukan Beking di Sengketa Lahan JK

Nasional
1 hari lalu

KPK Bocorkan Metode Gali Informasi Saksi, Tanya Hobi hingga Asal Daerah

Nasional
2 hari lalu

Eks Sekretaris MA Nurhadi Sebar Uang Hasil Korupsi Rp307 Miliar ke 21 Rekening

Nasional
2 hari lalu

Kejagung Geledah Rumah Pejabat Pajak, Begini Tanggapan DJP

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal