Pemulihan Ekonomi Nasional Memuaskan, AMPG: Kerja Nyata Airlangga Hartarto

Riezky Maulana
Ketua Umum Pimpinan Pusat Angkatan Muda Partai Golkar (PP AMPG) Ilham Permana menilai kinerja Airlangga Hartarto sangat baik (Foto : Ist(

Kebangkitan ekonomi secara perlahan namun pasti, lanjut Ilham, merupakan kerja besar Menko Perekonomian sebagai pengarah orkestra ekonomi nasional. Hal itu dibuktikan dengan hasil riset Lembaga Saiful Mujani Research & Consulting (SMRC) yang telah melakukan survei terhadap kondisi ekonomi Indonesia 2021. Hasilnya, masyarakat menilai kondisi ekonomi rumah tangga lebih baik dibanding 2020.

"Peneliti senior SMRC Saidiman Ahmad mengatakan, sebanyak 41,5 persen warga menilai ekonomi rumah tangganya lebih atau jauh lebih baik dibanding setahun sebelumnya. Sementara yang menilai buruk atau jauh lebih buruk hanya 28,8 persen," kata Ilham.

Dalam satu tahun terakhir, kata Ilham mengutip Peneliti SMRC, Senin, (27/12/2021), telah terjadi perbaikan persepsi positif warga tentang keadaan ekonomi. Diungkapkan Ilham yang menyitir analisa Saidiman, meski keadaan ekonomi belum sepenuhnya pulih seperti sebelum covid-19, namun evaluasi positif semakin menguat bahkan sudah lebih banyak dari yang menilai negatif. 

"Menurut Peneliti SMRC Saidiman, salah satu faktor menguatnya pemulihan ekonomi nasional berhasilnya Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPC-PEN di bawah komando Airlangga Hartarto," tutur Ilham.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Nasional
7 hari lalu

Datangi KPK, Airlangga Konsultasi Rencana Beli Energi dan Pesawat dari AS

Nasional
7 hari lalu

Menko Airlangga hingga Wamendag Roro Esti Sambangi KPK, Ada Apa? 

Nasional
8 hari lalu

Pemerintah bakal Kucurkan Rp300 Triliun untuk KUR Pertanian di 2026

Nasional
8 hari lalu

Airlangga Ungkap Tanah Merauke Baik untuk Pertanian, Lebih Unggul dari Australia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal