Penampakan Barang Milik Penumpang KMP Tunu Pratama Jaya di Gilimanuk

Avirista Midaada
Diwan Mohammad Zahri
Barang milik penumpabg KMP Tunu Pratama Jats yang tenggelam du Selat Baki. (Foto: iNews)

JEMBRANA, iNews.id– Sejumlah barang temuan yang diduga milik penumpang maupun kru KMP Tunu Pratama Jaya diserahkan ke Posko SAR Gabungan di Pelabuhan Gilimanuk, Jembrana, Bali. 

Penyerahan dilakukan untuk mendukung proses identifikasi dan pencarian korban yang masih belum ditemukan.

Barang-barang tersebut ditemukan dalam rentang waktu 3 hingga 4 Juli 2025 di wilayah pesisir Pantai Pebuahan, Kecamatan Negara, Kabupaten Jembrana. 

Beberapa di antaranya berupa tas berisi perangkat elektronik, pakaian, dokumen pribadi, perlengkapan mandi, serta pelampung dan life jacket.

“Seluruh barang temuan telah dikelompokkan berdasarkan tanggal penemuan, diberikan penomoran, dan dikemas rapi dalam plastik barang bukti. Ini untuk mempermudah proses verifikasi dan pendataan,” kata Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar (Basarnas Bali), I Nyoman Sidakarya, Sabtu (5/7/2025).

Sidakarya menjelaskan, semua barang bukti tersebut akan dikirimkan ke posko utama di Pelabuhan Ketapang, Banyuwangi, Jawa Timur. Pasalnya, penanganan dan pemusatan data korban insiden tenggelamnya KMP Tunu Pratama Jaya difokuskan di sana.

“Kami akan laporkan seluruh barang temuan ke posko Ketapang. Barang-barang ini ditemukan sejak 3 hingga 4 Juli dan diduga kuat milik penumpang maupun kapal KMP Tunu Pratama Jaya,” ungkapnya.

Sidakarya juga memastikan bahwa proses pencarian korban yang belum ditemukan masih terus dilakukan.

Editor : Kastolani Marzuki
Artikel Terkait
Nasional
5 bulan lalu

Jasa Raharja Cek Posko Kecelakaan KMP Tunu, Jamin Tiap Korban Dapat Santunan

Nasional
5 bulan lalu

KMP Tunu Tenggelam di Selat Bali, PT Raputra Jaya Minta Maaf ke Keluarga Korban

Nasional
5 bulan lalu

Kronologi Ditemukannya Objek Diduga Bangkai KMP Tunu Pratama Jaya di Selat Bali 

Megapolitan
1 bulan lalu

Kapal Nelayan Tenggelam di Kepulauan Seribu: 1 Orang Tewas, 7 Selamat

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal