JAKARTA, iNews.id - Cyber University sedang membuka penerimaan mahasiswa baru (PMB). Dengan visi untuk mencetak lulusan yang siap menghadapi tantangan dunia digital, Cyber University sebagai Kampus Fintech di Indonesia, menawarkan berbagai program studi yang relevan dengan perkembangan teknologi saat ini.
Jika Anda tertarik untuk bergabung dengan Cyber University, berikut informasi lengkap mengenai program studi dan jadwal pendaftaran mahasiswa baru Cyber University!
Cyber University menawarkan berbagai program studi yang dirancang untuk mempersiapkan mahasiswa menjadi profesional yang siap menghadapi tantangan dunia digital. Berikut adalah beberapa program studi unggulan yang dapat Anda pilih:
1. Teknologi Informasi (S1)
Program studi ini mempersiapkan mahasiswa untuk menjadi profesional di bidang Cyber Technology. Mahasiswa dibekali dengan ilmu komputer, teknologi informasi, dan pemrograman di sektor keuangan. Prospek pekerjaan yang semakin lebar terutama di era Artificial Intelligence (AI) dan teknologi yang makin canggih, beberapa diantaranya:
- Data Scientist
- Web Developer
- Computer Programmer
- Database Administrator and Architect
- Computer and Information System Manager
- Network Engineer
2. Sistem Informasi (S1)
Mahasiswa di program studi ini akan dibekali dengan pengetahuan dan keterampilan untuk menjadi profesional dalam bidang Cyber Technology di organisasi atau perusahaan berskala enterprise. Mereka akan mampu menganalisis, membangun, dan mengelola penggunaan sistem informasi dengan teknologi terkini. Prospek kerja di bidang ini antara lain:
- Information System Planner
- System Analyst and Designer
- Information System Strategic Analyst
- Data Analyst
- Information Security and System Auditor