Pengacara Pegi Setiawan Sebut Bareskrim Selidiki Kasus Vina, Percakapan BBM Berhasil Dibuka

Jonathan Simanjuntak
Kuasa hukum Pegi Setiawan, Toni RM. (Foto: MPI/Andrian Supendi)

JAKARTA, iNews.id - Pengacara Pegi Setiawan, Toni RM mengungkap Bareskrim Polri tengah menyelidiki kasus kematian Vina dan Eky pada 2016 lalu. Penyelidikan dilakukan tim Bareskrim Polri dari nol.

"Mabes Polri yang saat ini kami tahu sedang melakukan penyelidikan kasus ini dari nol," kata Toni RM dalam program Rakyat Bersuara, Selasa (30/7/2024).

Saat dipertanyakan kembali kejelasan penyelidikan ulang itu, Toni lantas menjelaskan bahwa kasus ini sejatinya masih ditangani oleh Polda Jawa Barat. Namun demikian, beberapa penyidik dari Bareskrim kerap kali mendatangi dan melakukan penyelidikan.

"Sebenarnya masih ditangani oleh Polda Jawa Barat menurut pak Kabareskrim, tetapi kami tahu dari rekan kami yang ada di Cirebon, sering kali didatangi oleh orang Bareskrim yang melakukan penyelidikan dari nol," tuturnya.

Bahkan, tambah Toni, tim Bareskrim Polri disebut telah berhasil membuka sebuah percakapan melalui BlackBerry Messenger (BBM). Ponsel itu menurutnya dimiliki oleh Vina.

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Nasional
1 jam lalu

Sekjen Peradi Bersatu Duga Tudingan Ijazah Palsu Jokowi Diorkestrasi

Nasional
2 jam lalu

Bonjowi Pertanyakan Jokowi Enggan Buka Ijazah ke Publik: Kenapa Disembunyikan? 

Nasional
2 jam lalu

Pakar Hukum Pidana Nilai Pernyataan UGM Bantah Tuduhan Ijazah Palsu Jokowi secara Substansi

Nasional
3 jam lalu

Bonjowi Sebut Ada Anomali di Balik Isu Ijazah Palsu Jokowi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal