Penipuan Atas Nama KPK Kembali Marak, Masyarakat Diminta Waspada

Arie Dwi Satrio
Gedung KPK (Foto: iNews)

JAKARTA, iNews.id - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menerima informasi adanya orang yang mengaku-ngaku sebagai Direktur Penyelidikan KPK. Direktur Penyelidikan palsu tersebut meminta kepada pejabat ataupun kepala daerah untuk menyetorkan uang. 

"KPK mengingatkan masyarakat khususnya kepala daerah maupun pejabat daerah lainnya agar waspada terhadap pihak-pihak yang mengaku sebagai Direktur Penyelidikan KPK baik melalui telepon maupun whatsapp yang meminta agar menyetorkan sejumlah uang pada rekening bank tertentu," kata Plt Jiru Bicara KPK, Ali Fikri melalui pesan singkatnya, Kamis (10/12/2020).

Ali memastikan, KPK melarang para pegawainya untuk meminta uang kepada siapapun maupun terkait perkara apapun. Atas dasar itu, Ali menekankan jika ada pihak-pihak yang membawa nama institusi KPK kemudian meminta uang, mereka bukan pegawai lembaga antirasuah.

"Kami memastikan  Direktur Penyelidikan KPK tidak pernah menghubungi pihak-pihak lain tersebut di luar kepentingan dinas," kata Ali.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Nasional
3 hari lalu

Kementerian ATR/BPN Perkuat Pencegahan Korupsi dalam Layanan Pertanahan dan Tata Ruang

Nasional
10 hari lalu

Bupati Ponorogo Kena OTT KPK Kasus Suap Jabatan, PDIP: Kami Hormati Proses Hukum

Nasional
10 hari lalu

Selain Bupati Sugiri, KPK Amankan Sejumlah Orang Lainnya dalam OTT di Ponorogo

Nasional
17 hari lalu

Penipu Berkedok Trading Kripto Ngaku Profesor dari AS, Singgung Pasar Saham bakal Runtuh

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal