"Ternyata di luar dugaan melakukan perlawanan sengit. Pak Jokowi juga sudah menegaskan Pemilu 2024 tetap pada 14 Februari," ucap Yusuf.
Dia melihat sikap Jokowi tersebut sebagai seorang negarawan. Sebelumnya Jokowi mengatakan dirinya selalu patuh pada konstitusi negara yang mengamanatkan masa jabatan Presiden maksimal dua periode.
"Selamat semuanya, bangsa damai kembali, saya rasa itu langkah yang bijak saya apresiasi. Sebagai Presiden, Pak Jokowi bisa mendengar suara masyarakat, dan bisa membaca medan becek untuk tiga periode serta membuat tidak produktif. Saat ini sudah kembali ke jalan yang benar," kata Yusuf Lakaseng.
Apalagi kata Yusuf Lakaseng, PDI Perjuangan sebagai partai yang mengusung kadernya Jokowi juga sudah menyatakan menolak perpanjangan masa jabatan Presiden tiga periode maupun penundaan Pemilu 2024.
"Kalau PDIP tidak setuju dengan isu tersebut bersama Gerindra dan Nasdem juga tidak mau ya sudah isu tersebut seharusnya sudah selesai," katanya.