JAKARTA, iNews.id - Pemerhati anak Kak Seto alia Seto Mulyadi kembali membuat pernyataan klarifikasi usai namanya terseret dalam polemik child grooming Aurelie Moeremans. Seperti apa pernyataan Kak Seto terbaru?
Artis Aurelie Moeremans membuat geger masyarakat gegara pengakuannya menjadi korban child grooming saat usianya masih 15 tahun. Kisah kelam masa lalu tersebut dituangkan Aurelie ke dalam buku Broken Strings yang kemudian viral.
Di dalam buku tersebut dijelaskan kalau orang tua Aurelie Moeremans sejatinya telah melaporkan kasus child grooming ini ke Komnas Perlindungan Anak yang dipimpin Kak Seto. Namun, laporan tersebut dikabarkan tidak digubris Kak Seto dan ini menjadi sorotan di masyarakat.
Hingga akhirnya Kak Seto kena 'rujak' netizen. Kisah cinta Kak Seto dengan Deviana Mulyadi dikuliti habis-habis oleh netizen, termasuk fakta pernikahan Kak Seto, yaitu dia menikahi seorang perempuan berusia 18 tahun. Hal ini memicu kemarahan netizen.
Tahu bahwa begitu masif komentar buruk tentangnya, Kak Seto pun akhirnya menyampaikan pernyataan klarifikasi atas semua kegaduhan yang menyeret namanya. Seperti apa klarifikasi Kak Seto?
Kak Seto menyampaikan klarifikasi melalui unggahan Instagram. Dalam pernyataannya, dia mengatakan bahwa pernyataan ini disampaikan sebagai sikap resmi dan rujukan tunggal terkait isu yang tengah berkembang.
"Perlindungan anak selalu menjadi prioritas utama kami dan akan terus kami perkuat melalui refleksi, pembelajaran, dan perbaikan berkelanjutan," ujar Kak Seto, dikutip Jumat (16/1/2026).