Pesan Menag ke Calon Jemaah Haji: Doakan Palestina, Saudara Kita

Binti Mufarida
Menag Nasaruddin Umar. (Foto: Kemenag)

JAKARTA, iNews.id - Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar menitipkan pesan kepada calon jemaah haji. Dia mengingatkan para calon jemaah tidak bersikap individualistis saat berdoa di Tanah Suci.

"Kalau sudah sampai di Tanah Suci, jangan egois. Apa maksudnya? Jangan hanya mendoakan diri sendiri, doakan saudara-saudara kita muslimin dan muslimat. Ini yang dicontohkan Rasulullah," ujar Nasaruddin Umar, dikutip Minggu (20/4/2025).

Secara khusus, Nasaruddin juga mengingatkan calon jemaah haji mendoakan warga Palestina

"Doakan Palestina juga, itu kan saudara kita juga yang dizalimi oleh tetangganya, Israel," tutur dia.

Imbauan ini menjadi pesan penting dari Nasaruddin agar para calon jemaah haji memanfaatkan kesempatan ibadah akbar ini tidak hanya untuk kepentingan pribadi, tetapi juga menunjukkan solidaritas dan mendoakan kesejahteraan umat Islam secara global, terutama bagi saudara-saudara di Palestina yang tengah menghadapi kesulitan.

Dia menyampaikan potensi pelaksanaan haji akbar tahun ini diyakini memiliki keutamaan hingga 70 kali lipat dibandingkan haji biasa.

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Nasional
2 jam lalu

Angka Perceraian Menurun, Menag Klaim Berkat Bimbingan Perkawinan

Internasional
2 jam lalu

Anggota Parlemen Israel Nyaris Baku Hantam Bahas RUU Hukuman Mati bagi Tahanan Palestina

Internasional
2 jam lalu

Kenapa Uni Emirat Arab Mendukung Israel?

Internasional
3 jam lalu

Parlemen Israel Setujui Hukuman Mati bagi Tahanan Palestina

Nasional
4 jam lalu

Menag Pamer Angka Perceraian di RI Turun 2 Tahun Beruntun berkat Hal Ini

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal