PKB Incar Jatah Menteri Pendidikan di Kabinet Jokowi

Abdul Rochim
Diskusi Forum Legislasi di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (25/5/2019) yang dihadiri anggota DPR. (Foto: iNews.id/Abdul Rochim).

Selain kementerian pendidikan, pos kementerian yang juga diincar PKB yaitu Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi yang saat ini juga sudah menjadi jatah PKB. Menurut Cucun, urusan pedesaan juga menjadi fokus PKB karena basis pemilih PKB memang umumnya berada di wilayah pedesaan.

Cucun mengatakan, semua parpol pasti menginginkan mendapatkan jatah kursi menteri sebanyak mungkin. Namun, hal itu diserahkan kepada Jokowi yang memiliki hak prerogatif. Apalagi, saat ini parpol yang tergabung dalam KIK ada 10 parpol. Belum lagi jika PAN atau Partai Demokrat bergabung.

Sebelumnya, Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar mengatakan, tiga kadernya yang kini menjabat menteri di Kabinet Indonesia Kerja tetap dipertahankan. Politikus yang akrab disapa Cak Imin ini tidak menghendaki posisi ketiga jabatan menteri tersebut digeser atau ditempati kader dari partai lain.

"Semoga tidak terjadi (jabatan menteri digeser untuk kader partai lain). Moga-moga masih PKB," kata Cak Imin saat menghadiri kegiatan halalbihalal di Kantor DPW PKB Jabar, Kota Bandung, Minggu (23/5/2019). Tiga menteri tersebut yakni menteri desa dan pembangunan daerah tertinggal, menteri ketenagakerjaan, serta menteri pemuda dan olahraga.

Editor : Zen Teguh
Artikel Terkait
Nasional
2 hari lalu

Silfester Matutina Belum Dipenjara, Roy Suryo: Tolong Aparat juga Fair

Nasional
3 hari lalu

Jadi Tersangka, Roy Suryo Sindir Silfester Matutina Belum Dipenjara

Nasional
3 hari lalu

Reaksi Roy Suryo Jadi Tersangka Kasus Ijazah Jokowi: Saya Senyum

Nasional
3 hari lalu

Rismon Sianipar Jadi Tersangka Fitnah Ijazah Jokowi: Kami Akan Lakukan Perlawanan

Nasional
3 hari lalu

Roy Suryo cs Tersangka Kasus Fitnah Ijazah Jokowi, Polisi segera Panggil!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal