Kedua pemimpin, juga akan membicarakan isu-isu bilateral, menindaklanjuti hasil dari KTT ASEAN ke-46, KTT ASEAN-GCC ke-2, dan KTT ASEAN-GCC-Tiongkok, serta bertukar pandangan mengenai perkembangan regional dan isu-isu global yang menjadi kepentingan bersama.
Selain itu, disebut juga bahwa pertemuan ini merupakan bagian dari persiapan untuk Konsultasi Tahunan ke-13 antara Malaysia dan Indonesia yang dijadwalkan akan berlangsung akhir tahun ini.
Diketahui pada tahun 2024, Indonesia merupakan mitra dagang terbesar keenam Malaysia di dunia dan kedua terbesar di antara Negara Anggota ASEAN.
Menurut informasi PM Anwar Ibrahim akan didampingi oleh Menteri Luar Negeri Dato’ Seri Utama Haji Mohamad bin Haji Hasan; Menteri Pelaburan, Perdagangan dan Industri Senator Datuk Seri Utama Tengku Zafrul bin Tengku Abdul Aziz; Menteri Pendidikan Tinggi Senator Dato’ Seri Diraja Dr. Zambry bin Abdul Kadir; Menteri Komunikasi Datuk Ahmad Fahmi bin Mohamed Fadzil; serta Menteri Perladangan dan Komoditi Datuk Seri Johari bin Abdul Ghani.