PMI Gandeng TNI Atasi Corona, JK: Kedisiplinan Dibutuhkan

Antara
Ketua Umum PMI, Jusuf Kalla. (Foto: iNews.id/Felldy Utama).

JAKARTA, iNews.id - Sebanyak 50 personel TNI dilibatkan dalam pelatihan teknik Operator Gunner Spray di markas Palang Merah Indonesia (PMI), Jakarta, Kamis (9/4/2020). Pelatihan itu digelar sebagai salah satu upaya menangani wabah corona.

Ketua Umum PMI, Jusuf Kalla atau akrab disapa JK mengatakan TNI harus dilibatkan dalam perang melawan corona. Menurutnya korps TNI memiliki keahlian, khususnya kedisiplinan.

"Kedisiplinan sangat dibutuhkan karena yang kita hadapi musuh yang tidak kelihatan," ucap mantan wakil presiden Ri itu.

Sementara itu, Ketua Bidang Penanggulangan Bencana PMI Letjen TNI (Purn) Soemarsono mengatakan TNI wajib terlibat dalam penanganan corona. Apalagi dalam Undang-Undang Nomor 34 Tahun 2004 menyebut TNI wajib ikut serta dalam operasi militer selain perang, salah satunya menghadapi wabah penyakit.

Sebanyak 50 personel TNI itu akan bertugas selama tiga bulan sebagai operator Mobil Gunner Spray. Mobil itu merupakan mobil tangki yang dirakit PMI untuk menembakkan cairan disinfektan secara masif di jalan-jalan protokol ibu kota.

"Pencegahan wabah merupakan bagian dari operasi militer selain perang yang juga menjadi tugas TNI," ucapnya.

Editor : Rizal Bomantama
Artikel Terkait
Seleb
22 jam lalu

Ariana Grande Terkena Covid-19 hingga Sejumlah Acara Dibatalkan, Begini Kondisinya

Health
5 hari lalu

Apa Benar Alat Tes TBC INDIGEN dari PCR Covid-19? Ini Faktanya!

Mobil
6 hari lalu

Pemerintah Siapkan Insentif Otomotif, Skema Mirip saat Covid-19

Nasional
1 bulan lalu

Kasus Covid-19 Naik Lagi di Indonesia, Anak-Anak Paling Rentan!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal