Polisi Gerebek Rumah Aborsi di Sumur Batu Jakpus, 7 Orang Diamankan

Bachtiar Rojab
Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Komarudin menggerebek rumah aborsi di Sumur Batu, Jakarta Pusat. (Foto MPI).

JAKARTA, iNews.id - Polres Metro Jakarta Pusat menggerebek rumah di kawasan Jalan Merah Delima, Sumur Batu, Kemayoran, Jakarta Pusat. Rumah tersebut dijadikan sebagai tempat praktik aborsi.

Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Komarudin mengatakan, pihaknya membongkar praktik tersebut karena setelah menerima laporan warga. 

"Terbongkarnya tempat praktik yang diduga sebagai tempat aborsi dari laporan warga yang curiga akan adanya aktivitas di lokasi tersebut," ujar Komarudin di lokasi, Rabu (28/6/2023).

Komarudin menuturkan, petugas telah mengamankan tujuh orang termasuk sang eksekutor aborsi. Personel juga telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

"Kami amankan SM seorang perempuan yang sebagai eksekutor aborsi, dia hanya ibu rumah tangga dan bukan orang medis," imbuhnya.

Komarudin menambahkan, pelaku lain yang diamankan yakni NA selaku asisten dari SM. NA diketahui berperan sebagai pengantar jemput pasien dalam praktik tersebut.

"Mereka sangat rapih sehingga mengecoh warga," imbuhnya.

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Nasional
3 hari lalu

Aktivis Greenpeace Indonesia Diteror! Dikirimi Bangkai Ayam Disertai Pesan Ancaman

Nasional
5 hari lalu

Danantara bakal Bangun 15.000 Rumah untuk Korban Bencana Sumatra, Ditargetkan Rampung 3 Bulan

Nasional
13 hari lalu

Momen Prabowo Duduk di Samping Penjual Seblak hingga ART saat Serah Terima Rumah Subsidi

Nasional
16 hari lalu

Terungkap! Dokter Aborsi di Apartemen Jaktim Cuma Lulusan SMA

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal