Polisi Swiss: Jenazah Emmeril Kahn Ditemukan di Bendung Engehalde Bern Rabu Pagi

Ahmad Islamy Jamil
Faieq Hidayat
Jasad Emmeril Kahn Mumtadz akhirnya ditemukan di Bendung Engehalde di Bern, Swiss, Rabu pagi. (Foto: Instagram @Emmeril Kahn Mumtadz)

BERN, iNews.id - Jasad Emmeril Kahn Mumtadz yang hilang hanyut di Sungai Aare, Bern, Swiss, akhirnya ditemukan. Kepolisian Swiss menyebutkan jasad putra Ridwan Kamil itu ditemukan di Bendung Engehalde di Bern pada Rabu (8/6/2022) pagi waktu setempat.

Menurut polisi khusus di Kepolisian Swiss di Bern, petugas langsung mengevakuasi jasad anak Ridwan Kamil tersebut.     

"Dapat dipastokan bahwa pria itu sudah meninggal," kata Kepolisian Kanton Bern, dikutip dari 20min.ch, Kamis (9/6/2022).

Polisi selanjutnya melakukan pemeriksaan forensik dan memastikan identitasnya sebagai Emmeril Kahn Mumtadz, WNI yang hilang di Sungai Aare sejak Kamis 26 Mei 2022, putra Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

Duta Besar RI untuk Swiss Muliaman Hadad juga telah memberikan pernyataan resmi terkait penemuan jasad Emmeril Kahn Mumtadz sudah ditemukan. 

Editor : Maria Christina
Artikel Terkait
Nasional
2 hari lalu

KPK Sita Rp1,3 Miliar dari Ilham Habibie, Uang Cicilan Mercy yang Dibeli Ridwan Kamil

Nasional
2 hari lalu

Datangi Gedung KPK, Ilham Habibie Urus Pengembalian Mobil Warisan Ayahnya yang Dibeli RK

Nasional
2 hari lalu

KPK Kembali Panggil Ilham Akbar Habibie, Diperiksa terkait Kasus Korupsi Pengadaan Iklan

Nasional
3 hari lalu

Bareskrim Gelar Perkara Pencemaran Nama Baik Ridwan Kamil Pekan Ini, Lisa Mariana Tersangka?

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal