JAKARTA, iNews.id - Jumlah kasus terkonfirmasi positif virus corona (Covid-19) saat ini menembus 421.731 dengan penambahan harian 3.356 orang. Dari penambahan tersebut, ada tujuh provinsi yang mencatatkan penambahan terbanyak.
Hal itu merujuk data yang disampaikan Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19, Rabu (4/11/2020) yang dimutakhirkan pukul 12.00 WIB. Ketujuh provinsi tersebut yakni DKI Jakarta, Jawa Tengah, Jawa Barat, Jawa Timur, Riau, Sumatra Barat dan Kalimantan Timur.
DKI Jakarta masih menjadi provinsi pertama dengan penambahan terbanyak yakni 768 orang. Jawa Tengah dan Jawa Barat masing-masing mencatatkan penambahan 547 dan 516 orang.
Berikut tujuh provinsi dengan penambahan terbanyak:
1. DKI Jakarta, 768
2. Jawa Tengah, 547
3. Jawa Barat, 516
4. Jawa Timur, 239
5. Riau, 172
6. Sumatra Barat, 170
7. Kalimantan Timur, 146