Potret Prabowo Dijamu Makan Malam Presiden India Droupadi Murmu

Felldy Aslya Utama
Presiden Prabowo Subianto menghadiri undangan makan malam di kediaman Presiden India Droupadi Murmu (foto: Sekretariat Presiden)

NEW DELHI, iNews.id - Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto menghadiri undangan makan malam di kediaman Presiden India Droupadi Murmu, di Rashtrapati Bhavan, New Delhi, Jumat (25/1/2025) malam. Droupadi berterima kasih kepada Prabowo karena telah menerima undangan sebagai tamu kehormatan perayaan Hari Republik India.

“Berterima kasih kepada Presiden Subianto karena telah menerima undangan untuk menghadiri perayaan Hari Republik India sebagai Tamu Kehormatan. Ia (Droupadi) mengenang bahwa 75 tahun yang lalu, Presiden Soekarno dari Indonesia menjadi tamu kehormatan pada Hari Republik pertama kita (India) pada tahun 1950,” tulis akun resmi X Presiden India, @rashtrapatibhvn, dikutip Minggu (26/1/2025).

Prabowo datang mengenakan setelan jas biru tua. Sementara Droupadi mengenakan baju sari kuning hijau. Prabowo juga duduk di samping Perdana Menteri India Narendra Modi.

Pertemuan diawali dengan pemberian penghormatan diiringi lagu kebangsaan Indonesia Raya. Prabowo lalu dipandu oleh Droupadi untuk bersalaman dengan anggota pemerintahannya.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Nasional
3 jam lalu

KPK Pastikan Penyelidikan Dugaan Korupsi Whoosh Tetap Berjalan

Soccer
18 jam lalu

Gagal ke Piala Dunia, Erick Thohir Dapat Pesan Tak Terduga dari Prabowo

Internasional
18 jam lalu

Kereta Penumpang Tabrak Kereta Barang, 11 Orang Tewas

Nasional
19 jam lalu

Prabowo Panggil Fadli Zon ke Istana Sore Ini, Bahas Usulan Pahlawan Nasional?

Nasional
1 hari lalu

Prabowo Larang Thrifting, Penjual Dialihkan Jual Produk UMKM

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal