PPP: Ajakan Hijrah Jokowi untuk Ciptakan Politik Sejuk

Irfan Ma'ruf
Wasekjen PPP Achmad Baidowi. (Foto: iNews.id/dok).

JAKARTA, iNews.id – Partai Persatuan Pembangunan (PPP) menyambut positif ajakan Presiden Joko Widodo kepada seluruh pihak untuk hijrah menuju kebaikan. Ajakan ini penting di tengah suasana politik jelang Pilpres 2019 yang terus menghangat.

Wakil Sekjen PPP Achmad Baidowi menilai ajakan Presiden Jokowi simpatik. Sejatinya siapa pun hari ini harus lebih baik dari kemarin.

”Kalau sama saja atau bahkan justru lebih jelek, maka itu tanda-tanda orang yang tak mau belajar,” ujar Baidowi kepada iNews.id, Minggu (4/11/2018).

Anggota Komisi II DPR itu menilai, hijrah harus membuat seseorang menjadi lebih baik. Sebagai contoh, dari yang biasa sebar hoaks menjadi insyaf dengan menyebar berita-berita benar dan fakta.

Presiden Jokowi saat membuka acara Rapat Kerja Nasional Relawan Pengusaha Muda Nasional (Repnas) di Hotel Fairmont Jakarta, Sabtu (3/11/2018), menekankan kepada para pengusaha muda untuk berhijrah.

Editor : Zen Teguh
Artikel Terkait
Nasional
1 hari lalu

Silfester Matutina Belum Dipenjara, Roy Suryo: Tolong Aparat juga Fair

Nasional
2 hari lalu

Jadi Tersangka, Roy Suryo Sindir Silfester Matutina Belum Dipenjara

Nasional
2 hari lalu

Reaksi Roy Suryo Jadi Tersangka Kasus Ijazah Jokowi: Saya Senyum

Nasional
2 hari lalu

Rismon Sianipar Jadi Tersangka Fitnah Ijazah Jokowi: Kami Akan Lakukan Perlawanan

Nasional
2 hari lalu

Roy Suryo cs Tersangka Kasus Fitnah Ijazah Jokowi, Polisi segera Panggil!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal