Prabowo Bertemu Dasco di Istana, Bahas Kesejahteraan Ojol hingga Penyelenggaraan Haji 2026

Binti Mufarida
Presiden Prabowo bertemu Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco di Istana Merdeka, Kamis (20/11/2025) membahas kesejahteraan ojol hingga penyelenggaraan haji 2026. (Foto: Instagram Sekretariat Kabinet)

JAKARTA, iNews.id - Presiden Prabowo Subianto menggelar pertemuan dengan Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad di Istana Merdeka, Jakarta, Kamis (20/11/2025). Keduanya membahas sejumlah isu strategis yang berkaitan langsung dengan kepentingan masyarakat.

Informasi pertemuan itu disampaikan dalam unggahan di akun Instagram Sekretariat Kabinet @sekretariat.kabinet. Prabowo tampak mengenakan baju safari khasnya, sementara Dasco hadir dengan batik bermotif hijau.

Keduanya membahas berbagai agenda nasional, termasuk peningkatan kesejahteraan para pengemudi ojek online (ojol). Selain itu, Prabowo dan Dasco juga membahas reforma agraria serta program redistribusi lahan yang berpihak kepada masyarakat. 

Isu lain yang turut menjadi sorotan adalah persiapan penyelenggaraan ibadah haji tahun 2026.

 “Di dalam pertemuan dibahas berbagai hal, mulai dari upaya peningkatan kesejahteraan pengemudi ojek online, reforma agraria dan redistribusi lahan yang berpihak kepada masyarakat, hingga penyelenggaraan pelayanan ibadah haji tahun 2026,” tulis keterangan postingan Instagram Sekretariat Kabinet.

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Nasional
4 jam lalu

Prabowo Terima Dubes Rusia dan Pengusaha di Istana, Apa yang Dibahas?

Nasional
5 jam lalu

Kumpulkan Pejabat Sore Ini, Prabowo Gelar Ratas soal Becak Listrik

Nasional
8 jam lalu

DPR Dukung Prabowo Larang Siswa Sambut Kunjungan Presiden ke Daerah: Bisa Fokus Belajar

Nasional
10 jam lalu

Prabowo: Pendidikan Dokter hingga Perawat akan Dibiayai Negara, Beasiswa Penuh!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal