Prabowo dan Jokowi Kompak Puji Kemenangan Timnas Indonesia atas China

Reynaldi Hermawan
Donald Karouw
Presiden RI Prabowo Subianto bersama Timnas Indonesia usai menang melawan China dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di SUGBK, Jakarta, Kamis malam (5/6/2025). (Foto: Instagram Presiden RI)

JAKARTA, iNews.id – Kemenangan Timnas Indonesia atas China dalam laga Kualifikasi Piala Dunia disambut bangga oleh Presiden RI Prabowo Subianto dan Presiden ke-7 RI Joko Widodo. Keduanya kompak memberikan pujian kepada Timnas Garuda yang berhasil menaklukkan China dengan skor 1-0 dan memastikan langkah ke babak keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Presiden Prabowo menyampaikan rasa bangganya bisa menyaksikan langsung kemenangan Timnas Indonesia pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis malam (5/6/2025). Dia menilai pencapaian itu sebagai suntikan semangat bagi generasi muda Indonesia untuk terus mengukir prestasi di kancah dunia.

"Sebuah kebanggaan bagi Presiden dapat menyaksikan secara langsung kemenangan Timnas Indonesia atas Tiongkok dengan skor 1-0. Pencapaian ini diharapkan menjadi pemacu semangat bagi anak-anak bangsa untuk terus mengukir prestasi dan berlaga di Piala Dunia," ujar Prabowo melalui akun media sosial resminya.

"Teruslah berjuang mengharumkan nama Merah Putih!" tambahnya.

Senada dengan Prabowo, Presiden ke-7 RI Joko Widodo juga mengapresiasi semangat juang para pemain dan tim pelatih. 

"Kita bersyukur dan bangga. Terima kasih kepada seluruh pemain dan tim pelatih Timnas Indonesia atas semangat juang dan kerja keras yang luar biasa," tulis Jokowi di akun resmi Instagramnya.

Jokowi menilai kemenangan ini hasil kerja keras di lapangan dan bukti keberhasilan Timnas Indonesia. Hasil pertandingan Kamis malam di SUGBK menjadi tonggak penting dalam sejarah sepak bola nasional.

Editor : Maria Christina
Artikel Terkait
Nasional
5 bulan lalu

Presiden Prabowo: Insya Allah Kali Ini Kita Bisa Masuk Piala Dunia

Nasional
5 bulan lalu

Prabowo Bangga Timnas Indonesia Bekuk China: Kita Harus Menang Lawan Jepang!

Nasional
5 bulan lalu

Indonesia Taklukkan China 1-0, Prabowo Salami Skuad Garuda Ucapkan Selamat

Nasional
6 bulan lalu

SUGBK Bergetar, Prabowo Ikut Nyanyi Rumah Kita Bareng Suporter Dukung Timnas

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal