Prabowo: Kalau Orang Jahat Mengejek, Berarti Kita Benar

Binti Mufarida
Presiden Prabowo Subianto (foto: Sekretariat Presiden)

BOGOR, iNews.id - Presiden Prabowo Subianto menegaskan, pemerintahan yang dia pimpin sudah berada di jalan yang benar untuk membela kepentingan rakyat. Dia pun meminta jajaran kabinet untuk tidak ragu-ragu terus berjalan di jalur yang benar, meski datang cacian dan makian.

“Saudara-saudara percaya kita berada di jalan yang benar, di jalan membela keadilan, di jalan memberantas kemiskinan, di jalan menghilangkan kelaparan. Kita berada di jalan yang bersih yang suci, kita berada di jalan yang diridai oleh Tuhan Maha Kuasa,” kata Prabowo dalam taklimatnya saat membuka retret di Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Selasa (6/1/2026).

Prabowo menegaskan, selama pemerintahan yang dia pimpin memiliki niat yang baik dan benar maka tidak perlu ragu dan gentar.

“Saudara saudara kita buktikan, kalau niat kita bersih, niat kita tidak mencuri uang rakyat, kita berbuat untuk kepentingan rakyat, kepentingan bangsa kita, keselamatan bangsa kita, kita tidak perlu ragu-ragu, kita tidak perlu sedikit pun gentar,” kata Prabowo.

Presiden menyadari, pemerintahan yang dia pimpin, yang kini sudah berjalan lebih dari satu tahun tentu menghadapi banyak penilaian, baik berupa kritik, caci maki, serta fitnah. “Dan saudara-saudara kita pasti dimaki, kita pasti difitnah,” ujarnya.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Nasional
2 jam lalu

Kelakar Prabowo ke Cak Imin di Retret Kabinet: PKB Harus Diawasi Terus Ini

Nasional
2 jam lalu

Prabowo Perlihatkan Video Anak-anak Antusias dengan MBG: Hei Orang Pintar yang Ngejek, Lihat!

Nasional
3 jam lalu

Prabowo Pamer Indonesia Swasembada Beras di Tengah Konflik Dunia

Nasional
3 jam lalu

Prabowo Ungkap Alasan Kumpulkan Jajaran Kabinet di Hambalang, Singgung Gejolak Dunia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal