JAKARTA, iNews.id - Presiden Prabowo Subianto telah mengumumkan daftar 109 menteri, wakil menteri dan kepala lembaga Kabinet Merah Putih 2024-2029. Mereka akan dilantik pada Senin (21/10/2024).
"Saudara-saudara sekalian demikian telah saya umumkan para menteri dan para wakil menteri Kabinet Merah Putih," kata Prabowo dalam jumpa pers di Istana Merdeka, Jakarta, Minggu (20/10/2024) malam.
Dia menuturkan, para menteri dan kepala lembaga akan dilantik pada pagi hari, dilanjutkan pelantikan para wakil menteri siang harinya.
"Rencananya besok pagi akan saya lantik para menteri pukul 10.00 dan pada siang harinya saya akan lantik para wakil menteri," tutur Prabowo.
Berikut daftar 109 menteri, wakil menteri dan kepala lembaga yang diumumkan Prabowo:
1. Budi Gunawan, Menteri Koordinator Bidang Politik dan Keamanan2. Yusril Ihza Mahendra, Menteri Koordinator Bidang Hukum dan Hak Asasi Manusia, Imigrasi dan Pemasyarakatan
3. Airlangga Hartarto, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian
4. Pratikno, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan
5. Agus Harimurti Yudhoyono, Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan
6. Muhaimin Iskandar, Menteri Koordinator Pemberdayaan Masyarakat
7. Zulkifli Hasan, Menteri Koordinator Pangan