Prabowo Larang Thrifting, Penjual Dialihkan Jual Produk UMKM

Riyan Rizki Roshali
Presiden Prabowo Subianto akan melarang penjualan pakaian bekas impor alias thrifting, dan para pedagang diarahkan mengganti ke produk UMKM. (Foto: Ilustrasi/Istimewa)

JAKARTA, iNews.id - Presiden Prabowo Subianto akan melarang penjualan pakaian bekas impor alias thrifting. Nantinya, para penjual baju bekas tersebut akan diberikan solusi produk penggantinya.

Menteri Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman menyebut, berdasarkan instruksi Presiden Prabowo, para pedagang thrifting diarahkan mengganti produk mereka dari balpres ke produk UMKM.

“Ditugaskan kepada kami, Kementerian UMKM untuk segera menindaklanjuti substitusi produk-produk barang yang akan menggantikan para pengusaha-pengusaha di beberapa daerah-daerah thrifting ini untuk dia juga bisa berjualan produk-produk lokal domestik kita," ucap Maman usai mengikuti rapat terbatas dengan Presiden Prabowo di Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (4/11/2025).

“Jadi arahnya adalah bagaimana pengusaha-pengusaha mikro yang selama ini melakukan penjualan thrifting, dia juga bisa berganti menjual produk-produk lokal ciptaan anak-anak bangsa dari produsen-produsen pengusaha mikro dan kecil yang ada di Indonesia," tuturnya.

Dia menilai, kualitas baju produksi dalam negeri saat ini sudah bagus. Maman turut mencontohkan pakaian yang diproduksi distro di Bandung, Jawa Barat. 

Maman pun membantah harga pakaian bekas impor lebih murah dibanding produk lokal. Dia justru menyebut banyak barang thrifting yang dibanderol mahal. 

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Nasional
3 hari lalu

Purbaya Sidak Pakaian Impor Ilegal di Cikarang, Ultimatum Importir Thrifting

Belanja
2 tahun lalu

Tempat Belanja Thrifting di Jakarta, jika Beruntung Bisa Dapat Barang Branded

Bisnis
2 tahun lalu

Baju Thrifting Masih Marak Dijual di Media Sosial, Kemendag Rancang Aturan Baru

Nasional
11 jam lalu

Menteri UMKM: Prabowo Ingin Pedagang Thrifting Jadi Penjual Produk UMKM

Nasional
11 jam lalu

Angela Tanoesoedibjo Ungkap 11 Langkah Strategis Partai Perindo untuk Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal