Prabowo Yakin Pesawat Airbus A400M Bisa Tambah Kekuatan Udara Indonesia

Riyan Rizki Roshali
Presiden Prabowo Subianto saat menyerahkan Pesawat Airbus A400M ke TNI di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Senin (3/11/2025). (Foto: BPMI Setpres)

JAKARTA, iNews.id - Presiden Prabowo Subianto menyerahkan kunci pesawat angkut baru yang dimiliki TNI Angkatan Udara (AU) Airbus A400M ke Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta Timu, Senin (3/11/2025). Prabowo meyakini Airbus A400M itu akan menambah kekuatan TNI.

"Alhamdulillah sudah mulai berdatangan ya alutsista-alutsista yang penting, A400. Saya kira akan menambah kemampuan kita," kata Prabowo kepada wartawan, Senin (3/11/2025).

Dia menyatakan TNI merupakan alat negara yang sangat besar perannya dalam menghadapi bencana, kesulitan, serta masalah lain yang menyangkut kepentingan masyarakat. 

Prabowo menekankan pentingnya kemampuan udara mengingat Indonesia merupakan negara besar. Selain itu, Indonesia juga memiliki belasan ribu pulau. 

“Wilayah kita sangat besar, sebesar Eropa. Kemudian sekian belas ribu pulau. Udara bagi kita sangat-sangat penting,” ujar dia.

"Semua TNI sekarang kita bangun untuk menjadi lebih efektif, tidak hanya menjaga wilayah tapi juga mengamankan dan mendukung pembangunan nasional," sambung dia. 

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Nasional
3 jam lalu

Prabowo Serah Terima Pesawat Raksasa Airbus A400M di Halim Perdanakusuma

Nasional
3 jam lalu

Pesawat Airbus A400M Pesanan Prabowo Diterbangkan Langsung dari Spanyol ke RI

Nasional
3 jam lalu

Pesawat Raksasa Airbus A400M Pesanan Prabowo Akhirnya Tiba Indonesia

Nasional
2 hari lalu

Prabowo Tiba di Tanah Air usai Hadiri KTT APEC Korsel, Dijemput Maung 

Nasional
1 jam lalu

Sidang Etik Ahmad Sahroni Cs, MKD DPR Cecar Saksi soal Pembahasan Kenaikan Gaji

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal