Presiden Jokowi Beri Bonus Rp320,5 Miliar untuk Atlet hingga Pelatih ASEAN Para Games 2023

Raka Dwi Novianto
Presiden Jokow memberikan bonus kepada para atlet yang meraih medali di ASEAN Paragames 2023 (foto: Sekretariat Presiden)

JAKARTA, iNews.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberikan bonus kepada para atlet yang meraih medali di ASEAN Para Games 2023 di Istana Negara, Jakarta, Senin (3/7/2023) dengan total Rp320,5 miliar. Selain atlet, pelatih dan asisten pelatih juga mendapatkan bonus.

"Untuk para atlet, pelatih dan asisten pelatih. anggarannya siap bu menteri? Karena ini yang harus disiapkan tidak kecil Rp320.500.000.000," kata Jokowi dalam sambutannya.

"Dengan nominal emas Rp525 juta, perak Rp315 juta, perunggu Rp157,5 juta," tambahnya.

Jokowi pun berterima kasih kepada para atlet serta pelatih ASEAN Para Games yang telah membuat Indonesia berhasil menjadi juara umum. Indonesia diketahui meraih medali 159 emas, 148 perak dan 95 perunggu.

"Terima kasih bangsa, negara dan rakyat sangat bangga dengan bapak, ibu, saudara sekalian yang yang telah berhasil meraih juara umum di ASEAN Para Games 2023. Ini adalah yang ketiga kalinya secara berturut, sekali lagi terima kasih," kata Jokowi.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Seleb
28 hari lalu

Hore! Kris Dayanti Raih Medali Silver dalam Kejuaraan Wushu di China

Nasional
1 bulan lalu

Penyelenggara FGI Dukung Tolak Atlet Israel di Kejuaraan Senam Dunia

Nasional
1 bulan lalu

RI Tolak Terbitkan Visa untuk Atlet Israel yang bakal Berlaga di Jakarta

Nasional
1 bulan lalu

PDIP Tolak Kedatangan Atlet Israel pada Kejuaraan Senam Dunia di RI

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal