Presiden Jokowi Bersama Rombongan Tiba di Dar Es Salaam Tanzania

Raka Dwi Novianto
Presiden Jokowi tiba di Dar Es Salaam, Tanzania. (Foto Setpres).

Di bandara tersebut, Presiden juga tampak disambut dengan sejumlah penampilan budaya berupa dua tarian penyambutan, yakni tarian suku Maasai dari Arusha dan tarian Msewe dari Zanzibar. Selain itu, tampak juga grup musik memainkan musik tradisional penyambutan.

Dari Bandara Internasional Julius Nyerere, Presiden Jokowi dan rombongan langsung menuju hotel tempatnya bermalam selama di Tanzania. Di hotel tersebut, Presiden Jokowi disambut oleh sejumlah pegawai KBRI Dar Es Salaam dan perwakilan masyarakat Indonesia di Tanzania.

Sebelumnya, Presiden Jokowi dan rombongan lepas landas dari Bandara Internasional Jomo Kenyatta, Nairobi, Kenya sekitar pukul 15.40 waktu setempat.

Turut mendampingi Presiden Jokowi dalam penerbangan menuju Dar Es Salaam yaitu Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Arifin Tasrif, dan Sekretaris Kabinet Pramono Anung.

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Nasional
6 jam lalu

Jadi Tersangka Kasus Ijazah Jokowi, Roy Suryo Cs Siap Penuhi Panggilan Polda Metro

Nasional
3 hari lalu

Silfester Matutina Belum Dipenjara, Roy Suryo: Tolong Aparat juga Fair

Nasional
3 hari lalu

Jadi Tersangka, Roy Suryo Sindir Silfester Matutina Belum Dipenjara

Nasional
3 hari lalu

Reaksi Roy Suryo Jadi Tersangka Kasus Ijazah Jokowi: Saya Senyum

Nasional
3 hari lalu

Rismon Sianipar Jadi Tersangka Fitnah Ijazah Jokowi: Kami Akan Lakukan Perlawanan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal