Presiden Jokowi dan Gianni Infantino Tak Bahas Rekomendasi TGIPF, Ini Sebabnya

Raka Dwi Novianto
Presiden Joko Widodo (kanan) menyebut dirinya tak membahas rekomendasi TGIPF dengan Presiden Induk Asosiasi Sepakbola Dunia (FIFA) Gianni Infantino. (ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A)

JAKARTA, iNews.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyebut dirinya tidak membahas rekomendasi tim gabungan independen pencari fakta (TGIPF) tragedi Kanjuruhan saat bertemu Presiden FIFA, Gianni Infantino di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (18/10/2022). Jokowi menegaskan hal itu merupakan urusan internal di Indonesia.

"Enggak, itu urusan internal kita, urusan pemerintah dengan FIFA tidak sampai ke sana," kata Jokowi.

Dalam pertemuannya dengan Presiden FIFA, Jokowi ditemani Menpora Zainudin Amali dan Menteri BUMN Erick Thohir. Diskusi antara pemerintah Indonesia dan Fifa berlangsung kurang lebih 2 jam.

Jokowi sendiri bersama Gianni Infantino melakukan pertemuan tertutup selama 30 menit.

"Kemudian bersama-sama dengan Pak Menpora, Pak Erick, dan tim FIFA selama 1,5 jam. Jadi total 2 jam. Kami berdiskusi secara detail mengenai persepakbolaan indonesia ke depan seperti apa," ucapnya.

Pertemuan itu menghasilkan kesepakatan antara lain FIFA akan mengawal transformasi sepak Indonesia dengan mengedepankan keselamatan pemain serta penonton. Selain itu stadion-stadion Indonesia akan dikaji, termasuk Stadion Kanjuruhan bakal diruntuhkan kemudian dibangun ulang.

Editor : Rizal Bomantama
Artikel Terkait
Buletin
1 hari lalu

Jokowi Tak Hadiri Sidang, Mediasi Gugatan Citizen Lawsuit soal Ijazah Kembali Deadlock!

Nasional
2 hari lalu

ANRI Akui Tak Punya Daya Paksa Ambil Ijazah Jokowi dari KPU

Nasional
2 hari lalu

Purbaya Jawab Pernyataan Jokowi terkait Whoosh: Ada Betulnya Sedikit

Nasional
2 hari lalu

Jokowi Sebut Whoosh Bukan buat Cari Laba, Ini Reaksi Purbaya

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal