Presiden Jokowi Umumkan PPKM Darurat Hari Ini?

Fahreza Rizky
Pemerintah dikabarkan segera mengumumkan PPKM darurat dengan pembatasan yang lebih ketat daripada PPKM mikro. (Foto: Antara)

JAKARTA, iNews.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dikabarkan segera mengumumkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat di tengah gelombang kedua penularan covid-19 yang melanda Indonesia. Jokowi disebut telah menunjuk Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Marves) Luhut Binsar Panjaitan sebagai Koordinator PPKM Darurat di Pulau Jawa dan Bali. 

Hal itu dikonfirmasi oleh Juru Bicara Menko Marves, Jodi Mahardi.

"Betul Menko Maritim dan Investasi telah ditunjuk oleh Bapak Presiden Jokowi sebagai Koordinator PPKM Darurat untuk Pulau Jawa dan Bali," ujarnya melalui keterangan tertulis dikutip Rabu (30/6/2021).

Beredar informasi pengumuman PPKM Darurat akan diumumkan Selasa (29/6/2021) kemarin. Namun hal itu urung terlaksana. Menurut Jodi hingga saat ini pemerintah sedang memformulasikan tindakan pengetatan yang akan diambil.

"Saat ini sedang diformulasikan tindakan pengetatan yang akan diambil. Pengumuman resmi akan disampaikan oleh pemerintah," ucapnya.

Lebih lanjut, Jodi memastikan supermarket, mal, dan sektor-sektor esensial lainnya akan tetap beroperasi dengan jam operasional yang dipersingkat dan protokol kesehatan yang lebih ketat.

"Dimohon agar tidak panik dengan adanya berita yg beredar di media sosial. Agar semua pihak tetap menjalankan protokol kesehatan yang ketat, vaksinasi bagi yang sehat dan terus waspada," tutur dia.

Editor : Rizal Bomantama
Artikel Terkait
Nasional
23 jam lalu

Polemik Ijazah Jokowi, Bonatua Silalahi Gugat Lembaga Kearsipan DKI Jakarta

Buletin
3 hari lalu

Pesan Jokowi untuk Projo, Selalu Semangat Bekerja untuk Rakyat Indonesia

Nasional
4 hari lalu

Projo Mau Ganti Logo Hapus Siluet Jokowi, Budi Arie: Supaya Tak Terkesan Kultus Individu

Nasional
5 hari lalu

Hapus Siluet Jokowi, Projo Mau Ganti Logo

Nasional
5 hari lalu

Batal Hadiri Kongres Projo di Jakarta, Jokowi Diminta Istirahat Tim Dokter

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal