JAKARTA, iNews.id - Presiden Prabowo Subianto menargetkan perbaikan 60.000 sekolah di seluruh Indonesia pada tahun 2026. Target tersebut disampaikan Presiden saat meresmikan SMA Taruna Nusantara Kampus Malang, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Selasa (13/1/2026).
“Tahun ini saja saya akan renovasi 60.000 sekolah dan seterusnya,” kata Prabowo.
Prabowo menjelaskan, secara keseluruhan Indonesia memiliki sekitar 300.000 sekolah yang membutuhkan renovasi. Dia berharap proses perbaikan tersebut dapat diselesaikan secara bertahap dalam kurun waktu empat tahun ke depan.
“Kita punya 300.000, sekolah saya berharap dalam 4 tahun kita bisa selesaikan semua kampus sekolah-sekolah di Indonesia,” ujarnya.
Selain fokus pada perbaikan sekolah, Prabowo menegaskan komitmennya untuk menghadirkan sekolah unggulan di setiap provinsi. Sekolah unggulan tersebut mencakup SMA Taruna Nusantara maupun SMA Unggul Garuda.