Prime Show iNews Kamis Pukul 20.00: Covid-19 Melonjak di Ibu Kota, Ada Apa dengan Jakarta?

Kurnia Illahi
Lonjakan kasus covid-19 di Jakarta menjadi ulasan khusus dalam Prime Show iNews, Kamis (3/12/2020) pukul 20.00 WIB. (Foto: MNC Media).

Di saat jumlah kasus positif di DKI Jakarta meningkat, kabar kurang baik datang dari Gubernur Anies Baswedan, yang setelah menjalani tes SWAB pada Selasa (1/12/2020) mengumumkan bahwa ia  terpapar Covid-19. Sebelumnya Wakil Gubernur Ahmad Riza Patria juga menyatakan positif terjangkit Covid-19.

DKI Jakarta memang daerah yang cukup tinggi penyebaran Covid-19. Bahkan Anies pun sempat menarik 'rem darurat' dengan kembali memberlakukan  Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), meskipun tidak seketat pembelakuan PSBB pada awal Maret 2020.

Bukan hanya itu, Pemprov DKI Jakarta melaporkan kapasitas keterisian tempat tidur rawat inap di total 98 RS rujukan Covid-19 di ibu kota melonjak hingga 73 persen dalam rentang waktu dua minggu.

Ada apa dengan Jakarta?

Program “Prime Show” minggu ini akan membahas hal ini secara tuntas bersama narasumber yaitu Epidemiolog  Syafrizal Syarif dan Psikolog UI dan Wasekjen Ikatan Ahli Kebencanaan Indonesia Dicky Pelupessy.

Saksikan selengkapnya 'Prime Show' bersama Tommy Tjokro akan mengangkat isu soal penanganan Covid-19 di Jakarta, Kamis, 3 Desember 2020 pukul 20.00 WIB secara langsung hanya di iNews.
Program  “Prime Show” juga bisa disaksikan di aplikasi RCTI+ atau www.rctiplus.com.

Editor : Zen Teguh
Artikel Terkait
Nasional
11 jam lalu

iNews Ajak Mahasiswa Unpad Pahami Tren Media di Era Digital

Buletin
3 hari lalu

Kata Jokowi soal Polemik Whoosh: Transportasi Massal Bukan Cari Laba!

Soccer
4 hari lalu

iNews Tegaskan Berita Erick Thohir Pecat Shin Tae-yong karena Alasan Pribadi Adalah Hoaks

Nasional
6 hari lalu

Jokowi Titip Pesan ke Projo soal Prabowo-Gibran, Apa Itu?

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal