Menurut Sambo, menurunnya tingkat pelanggaran anggota Polri juga disebabkan upaya pengawasan maksimal. Pasalnya, Propam bekerja sama dengan POM TNI, Kompolnas, Ombudsman, Komnas HAM, dan akademisi untuk memperkuat komunikasi, koordinasi kegiatan, kolaborasi kegiatan terpadu, dan pelayanan terintegrasi.
“Pengawasan eksternal sudah berjalan dengan optimal," ucap Sambo.
Dalam hal ini, data menyatakan bahwa, pengaduan masyarakat (dumas) terhadap Reskrim menurun 0,9% pada 2020, dan menurun 85,7% pada 2021.
Kemudian, aduan terhadap Lantas menurun 18,75% pada 2020, dan menurun 52,6% pada 2021. Sedangkan aduan pelanggaran lainnya meningkat 29,5% pada 2020, dan menurun 71,8% pada 2021.