Puan Maharani Minta Pengawasan Distribusi APD Diperketat

Felldy Aslya Utama
Ketua DPR Puan Maharani. (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNews.id - Presiden Joko Widodo menginstruksikan agar pemberian bantuan sosial benar-benar tepat sasaran. Ketua DPR, Puan Maharani menilai penyaluran alat perlindungan diri (APD) juga harus dipastikan tepat sasaran.

Puan mengatakan harus ada mekanisme yang menjamin APD telah disalurkan dan sampai di rumah sakit yang membutuhkan. Dan itu menjadi pekerjaan pemerintah pusat dan pemerintah daerah untuk membentuk sistem informasi yang akurat.

"Kita tidak boleh berasumsi saat APD sudah dikirim akan otomatis tiba di rumah sakit yang membutuhkan. Perlu ada mekanisme untuk memastikannya," kata Puan melalui keterangan tertulis yang diterima iNews.id, Selasa (7/4/2020).

Menurutnya tugas untuk mengawal proses itu ada di tangan Kementerian Dalam Negeri, Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, dan pemerintah daerah. Selain memastikan lancarnya distribusi, pemerintah pusat dan pemda juga dituntut menyalurkan APD secara cepat.

Oleh sebab itu dia menilai perlu ada pendataan berbasis teknologi real time. Rumah sakit yang membutuhkan pun bisa segera menyampaikan permintaannya dan terdata secara cepat.

"Saya yakin itu dapat dilakukan dengan penggunaan data akurat, penyederhanaan proses pengiriman, dan mekanisme pengawasan dari hulu ke hilir," ucapnya.

Editor : Rizal Bomantama
Artikel Terkait
Nasional
3 hari lalu

Prabowo Ajukan 3 Nama Jadi Deputi Gubernur BI, Salah Satunya Thomas Djiwandono

Nasional
9 hari lalu

Puan bakal Minta Penjelasan soal Kunjungan Perdana Prabowo ke IKN

Nasional
9 hari lalu

Puan soal RUU Pilkada: Pileg dan Pilpresnya Saja Belum

Nasional
9 hari lalu

Puan Ungkap Isu Strategis yang Jadi Fokus DPR RI pada 2026, Apa Saja?  

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal