Rektor MNC University Jadi Penguji Sidang Promosi Doktor di Universitas Udayana Bali

Felldy Aslya Utama
Rektor MNC University Dendi Pratama menjadi salah satu penguji eksternal di sidang promosi doktor di program studi S3 Pariwisata Universitas Udayana. (Foto: MNC Media)

JAKARTA, iNews.id - Rektor MNC University Dendi Pratama menjadi salah satu penguji eksternal di sidang promosi doktor di program studi S3 Pariwisata Universitas Udayana (Unud) Bali, pada Rabu, 14 Januari hingga Kamis, 15 Januari 2026.

Dendi menguji 2 Disertasi Doktor Pariwisata. Disertasi pertama dipertahankan oleh Ni Gusti Ayu Susrami Dewi  pada Sidang Terbuka/Promosi Doktor dengan judul 'Model Loyalitas Wisatawan Nusantara Muda ke Bali'. Beberapa penguji lainnya di antaranya I Nyoman Sunarta sebagai ketua sidang, I Wayan Suardana sebagai promotor, Nyoman Ariana sebagai Kopromotor 1. 

Sementara untuk anggota penguji terdiri dari Yayu Indrawati, I Nyoman Sudiarta, Ini Putu Ratna Sari dan I Gusti Putu Bagus Sasrawan Mananda.

Disertasi Susrami ingin membangun dan membuktikan sebuah model baru loyalitas Wisatawan Nusantara muda ke Bali yang tidak lagi bertumpu pada kepuasan dan citra destinasi semata, tetapi pada keselarasan identitas diri wisatawan, yang diperkuat oleh media sosial dan pengalaman emosional, sehingga menghasilkan loyalitas yang bersifat emosional sekaligus ekonomis.

Dalam disertasi ini juga memperlihatkan bahwa media sosial menjadi penghubung antara identitas diri wisatawan muda dan loyalitas terhadap destinasi melalui ekspresi dan penguatan pengalaman secara digital.

Kedua, Disertasi Doktor Pariwisata dipertahankan oleh Anom Hery Susapha pada Sidang Tertutup dengan judul 'Perilaku Berkelanjutan Wisatawan Mancanegara di Kawasan Nusa Dua Bali'. Beberapa penguji di antaranya I Wayan Suardana sebagai Ketua Penguji, Putu Sucita Yanti sebagai Kopromotor 1, I Nyoman Sunarta sebagai Kopromotor 2. Sementara anggota penguji di antaranya I Nyoman Sukma Arida, I Nyoman Sudiarta dan I Gusti Putu Bagus Sasrawan Mananda. 

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Nasional
7 hari lalu

Mahasiswi Komunikasi MNC University Bagikan Pengalaman sebagai Script Continuity di Series Populer Sugar Daddy Vision+

Nasional
7 hari lalu

MNC University Kolaborasi Strategis dengan Pemkot dan Disdik Sukabumi, Perluas Program Beasiswa

Nasional
11 hari lalu

MNC University Buka Akses Pendidikan Tinggi bagi Atlet Berprestasi Lewat Skema Beasiswa dan Kelas Adaptif

Nasional
13 hari lalu

MNC University Luncurkan Program Beasiswa dan Kelas Khusus Atlet

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal