Resmikan SMA Kemala Taruna Bhayangkara dan SMA Global Darussalam Academy, Kapolri: Siapkan Calon Pemimpin Bangsa

Tim iNews.id
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meresmikan SMA Kemala Taruna Bhayangkara dan SMA Global Darussalam Academy di Yogyakarta pada Minggu (20/7/2025). (Foto: Humas Polri)

YOGYAKARTA, iNews.id - Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo meresmikan SMA Kemala Taruna Bhayangkara dan SMA Global Darussalam Academy. Ia mengatakan bahwa sekolah tersebut untuk menyiapkan calon pemimpin bangsa.

“Suatu kebahagiaan yang luar biasa kita hari ini bisa berkumpul bersama untuk melaksanakan pembukaan dan peresmian angkatan bersama sekolah unggulan yang menjadi desain Bapak Presiden untuk membangun sekolah unggulan. Alhamdulillah bahwa hari ini Global Darussalam Academy dan SMA KTB menjadi salah dua yang di-launching pertama,” ujar Listyo, Minggu (20/7/25).

Listyo menyatakan, terdapat 11.000 calon siswa yang mengikuti seleksi untuk menjadi siswa di kedua sekolah unggulan ini. Kemudian, terdapat 120 anak yang lolos menjadi siswa SMA Kemala Taruna Bhayangkara dan 67 untuk SMA Global Darussalam Academy.

Menurut Kapolri, materi tes yang dijadikan landasan penilaian berdasar pada nilai IPA, Bahasa Inggris, dan Matematika dengan minimal 80. Para murid juga diuji dalam jasmani, psikologi, dan kesehatan.

Editor : Puti Aini Yasmin
Artikel Terkait
Nasional
18 jam lalu

Prabowo Tiba di Boyolali, Resmikan RS Kardiologi Emirates–Indonesia Hari Ini  

Nasional
1 hari lalu

Sejarah Jadah Tempe Jogja, Hidangan Legendaris Favorit Sultan yang Wajib Dicoba

Nasional
2 hari lalu

Jelang Nataru, Kapolri dan Menhub Antisipasi Kepadatan hingga Cuaca Ekstrem

Nasional
2 hari lalu

Kapolri Bentuk Pokja Kaji Putusan MK soal Larangan Polisi Aktif Duduki Jabatan Sipil

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal