Ridwan Kamil -Suswono Siap Bangun SMK untuk Majukan Pendidikan Perempuan

Nur Khabibi
Juru Bicara (Jubir) RIDO Bidang Sosial sekaligus Bendahara Umum Partai Perindo, Angkie Yudistia. (Foto: Ist)

JAKARTA, iNews.id - Pasangan Calon (Paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Ridwan Kamil-Suswono (RIDO) berencana membangun pendidikan vokasi bagi kaum perempuan. Target itu bisa direalisasikan bila paslon nomor urut satu ini bisa memenangkan Pilkada Jakarta.

Rencana pendirian sekolah vokasi bagi kaum hawa disampaikan langsung Juru Bicara (Jubir) RIDO Bidang Sosial sekaligus Bendahara Umum Partai Perindo, Angkie Yudistia.

Dia menyebut, sekolah bakal disesuaikan dengan kebutuhan dari komunitas perempuan. Misalnya di bidang vokasi untuk meningkatkan soft skill dan hard skill. 

“Kita pilih dari soft skillnya dulu, bagaimana perempuan ini tentang soft skill-nya untuk kita tingkatkan. Dan hard skill-nya juga kita maksimalkan,” ujar Angkie saat diskusi relawan Perempuan di Era RIDO, Jumat (1/11/2024).

Nantinya, tim RIDO melakukan asesmen agar bisa memperoleh gambaran yang lebih konkrit atas kebutuhan para perempuan. 

“Itu disesuaikan dari mana? Tentunya kita mendengarkan lebih banyak kebutuhan dengan asesmen,” paparnya.

Angkie memandang, kaum perempuan merupakan kelompok rentan yang kerap mengalami kekerasan, eksploitasi, dan diskriminasi.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Nasional
14 menit lalu

Arahan Prabowo ke Komisi Reformasi Polri: Dengarkan Suara Elite hingga Netizen

Nasional
2 jam lalu

Prabowo Ungkap Alasan Kapolri Masuk Komisi Percepatan Reformasi Polri

Nasional
2 jam lalu

Komisi Percepatan Reformasi Polri Targetkan Beri Rekomendasi ke Prabowo dalam 3 Bulan

Nasional
2 jam lalu

Bahlil Sebut Soeharto Layak Dapat Gelar Pahlawan, Singgung Jasa Program Transmigrasi

Megapolitan
3 jam lalu

Polda Metro Masih Olah TKP Ledakan SMAN 72 Jakarta, Libatkan Jibom hingga Densus 88

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal