Sahabat Ganjar Gelar Doa Bersama Rayakan Ulang Tahun ke-55 Ganjar Pranowo

Irfan Ma'ruf
DPP Sahabat Ganjar menggelar acara doa bersama hingga pemotongan tumpeng untuk merayakan ulang tahun ke-55 Ganjar Pranowo. (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNews.id – DPP Sahabat Ganjar menggelar acara perayaan ulang tahun ke-55 Bakal Calon Presiden (Bacapres) Partai Perindo Ganjar Pranowo, Sabtu (28/10/2023). Acara digelar di Posko Pemenangan DPP Sahabat Ganjar, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Kegiatan ini digelar dengan doa bersama dan pemotongan tumpeng. Acara dihadiri pengurus DPP serta seluruh pengurus DPW dan DPC Sahabat Ganjar di seluruh Indonesia secara daring.

“Acara kebersamaan ini adalah momentum untuk merayakan perjalanan panjang dan dedikasi Ganjar Pranowo dalam mewujudkan kemajuan bagi masyarakat," ujar Dewan Penasihat DPP Sahabat Ganjar, Fahlesa Munabari, Sabtu (28/10/2023).

"Semoga beliau menjadi pemimpin amanah untuk bangsa Indonesia,” ujarnya.

Fahlesa mengajak jajaran pengurus Sahabat Ganjar di seluruh Indonesia tetap solid dan kerja keras dalam menghadapi kontestasi Pemilu 2024.

"Acara tersebut mencerminkan solidaritas dan dukungan dari para sahabat Ganjar di seluruh Tanah Air, yang meskipun terpisah jarak, tetapi tetap bersatu dalam merayakan kesuksesan dan visi Ganjar Pranowo untuk masa depan yang lebih baik," kata Fahlesa.

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Seleb
21 jam lalu

Viral Raffi Ahmad Rayakan Ulang Tahun Haji Isam di Kalimantan, Ini Fotonya!

Nasional
2 hari lalu

Masyarakat Harap Cahaya Hati Indonesia Jadi Agenda Rutin Akhir Tahun

Nasional
2 hari lalu

Rayakan Malam Tahun Baru di Tapsel, Prabowo Ajak Warga Doa Bersama 

Nasional
2 hari lalu

Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid Hadiri Cahaya Hati Cahaya Indonesia, Doakan Sumatra

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal