Sambil Joget Gemoy, Prabowo Ungkit Proses Anies Jadi Gubernur DKI

riana rizkia
Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto menyindir Anies Baswedan di debat capres 2024, Selasa (12/12/2023). (Foto: MPI)

JAKARTA, iNews.id - Calon presiden (capres) nomor urut 2 Prabowo Subianto mengatakan bahwa Anies Baswedan terpilih sebagai Gubernur DKI Jakarta atas dukungannya. Hal itu ia ungkap saat menanggapi jawaban Anies Baswedan dalam pertanyaan soal penguatan demokrasi. 

Diketahui Anies Baswedan yang merupakan capres nomor urut 1 mengatakan bahwa saat ini rakyat tidak percaya dengan jalannya demokrasi di Indonesia, ia juga menyinggung soal oposisi. 

Mendengar jawaban Anies Baswedan, Prabowo pun mengatakan bahwa keluhan Anies agak berlebihan. 

"Mas Anies, Mas Anies. Saya berpendapat, Mas Anies ini agak berlebihan. Mas Anies mengeluh tentang demokrasi ini dan itu dan ini, Mas Anies dipilih jadi Gubernur DKI menghadapi pemerintah yang berkuasa," kata Prabowo dalam debat perdana calon presiden 2024 di KPU, Jakarta Pusat, Selasa (12/12/2023). 

"Saya yang mengusung bapak," sambung Prabowo sambil menunjuk Anies Baswedan dan disambut riuh hadirin debat. 

Editor : Kastolani Marzuki
Artikel Terkait
Nasional
1 jam lalu

Prabowo: Pendidikan Dokter hingga Perawat akan Dibiayai Negara, Beasiswa Penuh!

Nasional
3 jam lalu

Momen Pianis Cilik Curi Perhatian Prabowo saat Peresmian RS di Solo

Nasional
21 jam lalu

Prabowo Minta Pelajar Tak Sambut di Pinggir Jalan saat Kunjungan: Biarkan Mereka Belajar

Nasional
21 jam lalu

Prabowo Puji Sultan HB X: Tambah Muda, Saya Kira Kapten Pasukan Khusus

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal