Sambut Atlet Panjat Tebing Indonesia yang Pecahkan Rekor, Yenny Wahid: Siap Hadapi Piala Dunia di Jakarta

Antara
Ketua Umum FPTI Yenny Wahid dan Menpora Dito Ariotedjo menyambut atlet nasional Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) berhasil merebut medali emas dan perunggu di ajang IFSC Climbing World Cup 2023, Seoul, Korea Selatan. (Foto: Istimewa)

Menurutnya, apa yang sudah dilakukan FPTI dalam membina atlet lewat pelatihan fisik yang dikolaborasikan dengan sport science bisa menjadi contoh untuk cabang olahraga lain dalam pembinaan atlet Indonesia di masa depan. 

"Ini akan kita coba dorong juga untuk cabang olahraga lainnya agar atlet harus dibina secara holistik, selain fisik, psikologis, dan sport science harus dibina juga," ucapnya.

Dalam kesempatan yang sama, Yenny juga menyampaikan setelah seri di Seoul, Korea Selatan, seri Piala Dunia Panjat Tebing 2023 akan dilaksanakan di Indonesia tepatnya di area Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta. Perhelatan piala dunia tersebut rencananya akan digelar pada pekan ini, tepatnya pada Sabtu dan Minggu, 6-7 Mei 2023.

"Pada seri di Jakarta, yang akan dilombakan adalah kategori speed putra dan putri. Piala Dunia akan digelar weekend ini. Bagi masyarakat yang ingin melihat langsung silakan datang ke GBK. Beri dukungan kepada atlet kita," tutur Yenny.

Editor : Rizal Bomantama
Artikel Terkait
Internasional
4 hari lalu

Viral, Momen Walkot New York Zohran Mamdani Dibacakan Al Fatihah oleh Imam dari Indonesia

Buletin
8 hari lalu

Pesan Jokowi untuk Projo, Selalu Semangat Bekerja untuk Rakyat Indonesia

Nasional
8 hari lalu

BMKG Minta Masyarakat Waspadai Potensi Hujan Ekstrem Sepekan ke Depan

Nasional
11 hari lalu

KTT APEC 2025, Prabowo bakal Sampaikan Gagasan Pembangunan Kawasan Asia-Pasifik

Internasional
11 hari lalu

PPI Taiwan Lantik Pengurus Baru, Fokus Songsong Indonesia Emas 2045

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal