Sandi Kunjungi Pasar Larangan Sidoarjo, Pembeli dan Pedagang Curhat

Felldy Aslya Utama
Cawapres nomor urut 02 saat mengunjungi pasar Larangan Sidoarjo, Selasa (1/1/2019). (Foto: Istimewa)

Mendengar hal tersebut, Sandi mengaku akan menampung semua aspirasi dan keluhan para pembeli dan pedagang. Sebab, menurut dia, pasar tradisional adalah tulang punggung dan denyut nadi ekonomi nasional.

"Insya Allah keluhan ibu Kusnawiyah dan Ibu Novi kian memacu saya dan Pak Prabowo untuk bekerja keras agar terpilih melayani masyarakat Indonesia. Sehingga kita kurangi keluhan harga kebutuhan bahan pokok yang naik turun dan mahal," katanya.

Dalam kunjungan tersebut, Sandi ditemani Ketua Umum Asosiasi Pedagang Pasar Seluruh Indonesia (APPSI) yang menjadi penggagas acara transaksi pasar tradisional di tahun baru, yaitu Ferry Juliantono. Ikut hadir Badan Pemenangan Provinsi Koalisi Adil Makmur, Didik.

Menurut Ferry, APPSI mengundang Sandi karena melihat kepeduliannya terhadap pasar tradisional, baik selama menjadi Ketua umum APPSI, maupun saat menjabat wakil gubernur DKI Jakarta. "Kami juga mengundang bupati Sidoarjo dan jajarannya. Sayang, mereka ada keperluan lain," ujar Ferry.

Saat dialog, pedagang krupuk Jamal mengaku mengalami kesulitan menjual dagangannya. Hal itu karenak daya beli yang turun. Sandi pun segera merogoh sakunya dan membeli semua krupuk pria setengah baya ini.

"Saya beli pak, untuk cemilan di mobil menuju Madura," kata Sandi. Jamal pun terlihat semringah. "Semoga Allah membalas kebaikan bapak," ujar Jamal.

Sandi berharap pasar akan terus menjadi sentra ekonomi rakyat dengan harga-harga terjangkau dan stabil. "Pasar tradisional harus bangkit agar tidak terhimpit dan terjepit," kata Sandi menegaskan.

Editor : Djibril Muhammad
Artikel Terkait
Nasional
6 jam lalu

Seskab Teddy Ungkap Isi Pertemuan Prabowo dengan Maruarar, Ingatkan Kebijakan Pro Rakyat

Nasional
8 jam lalu

Prabowo Pimpin Ratas di Istana, Bahas Perkembangan Ekonomi hingga Evaluasi Program Pemerintah 

Nasional
9 jam lalu

Seskab Teddy Ungkap Pertemuan Prabowo dan Dasco, Bahas Baleg DPR hingga Program Strategis

Nasional
11 jam lalu

Prabowo Bertemu Dasco di Widya Chandra, Ini yang Dibahas 

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal