Lebih lanjut, Abdul Khaliq yang merupakan politisi Partai Perindo -- yang dikenal modern peduli rakyat kecil itu -- mengapresiasi GMNU yang menyatakan dukungan ke Ganjar-Mahfud.
"Partai Perindo mengapresiasi dukungan kaum muda NU terhadap Ganjar-Mahfud karena telah menentukan sikap politik yang cerdas dan rasional," tuturnya.
Sebelumnya, GMNU resmi mendeklarasikan dukungan kepada Ganjar Pranowo-Mahfud. GMNU menilai Ganjar-Mahfud merupakan pasangan yang paling layak memimpin Indonesia ke depan.
“Dengan ini kami menyatakan, mendukung bapak H. Ganjar Pranowo dan Prof. Dr. KH. Mahfud MD sebagai Presiden dan Wakil presiden RI Periode 2024-2029, Menuju Indonesia Unggul,” kutip akun Twitter @Generasi_MudaNU, Jumat (29/12/2023).
GMNU menjelaskan, dukungan kepada Ganjar-Mahfud didasari oleh sejumlah pertimbangan. Komunitas yang dipimpin oleh Gus Zain As Syuja'i menilai Ganjar-Mahfud memiliki kompetensi, integritas, etika dan moralitas.
Rekam jejak dan pengetahuan Ganjar-Mahfud tentang masa depan Indonesia juga dianggap sangat layak menjadi role model terbaik saat ini bagi seluruh Generasi Muda NU.
Dalam unggahannya, GMNU juga menegaskan siap mensukseskan Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia Tahun 2024 secara jujur dan adil.