Kendati demikian, kasus aktif di Indonesia masih lebih tinggi empat kali lipat dibandingkan dengan India. Negara yang sempat mengalami peningkatan kasus signifikan tersebut kini berhasil menekan kasus aktif hingga 1,16 persen.
Wiku menuturkan, penurunan persentase kasus aktif di Indonesia ini merupakan perkembangan baik yang telah dihasilkan oleh kerja sama antara pemerintah dan elemen masyarakat.
"Namun perlu dipastikan kapasitas testing Covid di Indonesia terus ditingkatkan secara merata di seluruh wikayah. Sebagai catatan, testing pada Minggu ini kembali meningkat menjadi lebih dari 700 ribu orang diperiksa," ucap Wiku.
"Dengan positivity rate yang juga turun menjadi 11,94 persen dari Minggu sebelumnya yang sebesar 18,34 persen," lanjutnya.