Sekjen Kemendagri Serukan Optimalkan Realisasi APBD, Yerry Tawalujan: Percepat Penyerapan Anggaran Daerah

Nur Khabibi
Ketua Bidang Sosial dan Kesejahteraan Rakyat DPP Partai Perindo, Yerry Tawalujan. (Foto: Perindo).

JAKARTA, iNews.id - Ketua DPP Bidang Sosial dan Kesejahteraan Rakyat Partai Perindo Yerry Tawalujan menyatakan pernyataan Sekjen Kemendagri Suhajar Diantoro untuk pemerintah daerah mengoptimalkan realisasi APBD merupakan turunan dari instruksi Presiden RI, Joko Widodo (Jokowi). 

Untuk itu, dia meminta pemerintah daerah untuk melaksanakan dengan sungguh-sungguh dan dilakukan secepatnya.

"Seruan dari Sekjen Kemendagri agar pemerintah daerah optimalkan realisasi penyerapan APBD adalah tindak lanjut dari perintah Presiden Jokowi. Jadi ini sifatnya wajib dilaksanakan dengan segera oleh pemerintah daerah," kata Yerry, Selasa (27/6/2023).

Yerry Tawalujan putra asli Minahasa --yang merupakan bacaleg DPR RI dari Partai Perindo Dapil Sulawesi Utara itu-- menyebutkan, ada perbedaan kinerja pemerintah pusat dengan pemerintah daerah.

Ia menjelaskan, pemerintah pusat bekerja cepat dan sebaliknya, pemerintah daerah kesulitan mengimbangi.

"Padahal, sebenarnya Pemda pun bisa kerja cepat karena anggaran sudah disalurkan ke daerah, tinggal eksekusi program saja," ujar Yerry.

Politisi Partai Perindo --partai yang ditetapkan KPU bernomor urut 16 pada kertas suara Pemilu 2024 itu-- menambahkan, dalam konteks ini sekda dan inspektorat daerah didorong mencermati kembali kondisi tersebut agar realisasi APBD dapat lebih efektif dan efisien sesuai dengan kebutuhan.

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Nasional
3 jam lalu

Hasil Rakernas Partai Perindo Diumumkan Hari Ini, Elite Parpol Lain bakal Hadir

Nasional
16 jam lalu

Cerita Sandiaga Uno Maju Pilgub Jakarta 2017, Sempat Tak Pede hingga Berpasangan dengan Anies

Nasional
17 jam lalu

Sandiaga Uno: Indonesia Punya Peluang Percepat Pertumbuhan Ekonomi

Nasional
19 jam lalu

Wamensos Agus Jabo Yakin Partai Perindo Bisa Bantu Wujudkan Pengentasan Kemiskinan

Nasional
23 jam lalu

Michael Sianipar Tegaskan Pejabat Publik Partai Perindo Pelayan Rakyat, Junjung Etika Kekuasaan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal