JAKARTA, iNews.id, - Ada momen lucu saat Calon Presiden (capres) nomor urut 02 Prabowo Subianto diwawancarai oleh Pembawa Berita RCTI Ledi Marina. Prabowo tiba-tiba tergelak saat Ledi Marina menawarkan cokelat kepadanya.
“Ha ha ha, ini intelnya luar biasa. Ajudan-ajudan, ini kamu yang bocorkan ya,” ujar Prabowo sembari tertawa. Prabowo kemudian mengambil cokelat berbungkus merah yang ditawarkan.
Momen itu terjadi di sesi akhir wawancara MNC Media dengan Prabowo Subianto di kediamannya Bojongkoneng, Hambalang, Bogor, Rabu (20/2/2019) lalu.
Mantan Danjen Kopassus ini memang penggemar cokelat dari kecil. Menurutnya, selain memberikan ketenangan, cokelat juga sumber energi.
Dia bercerita, kala penugasan sebagai militer, selalu menukar jatah rokok yang didapatnya dengan cokelat. “Dulu waktu di tentara, kita masih letnan, kapten, di TNI itu ada ransum satu selop rokok dan satu kaleng cokelat. Saya tidak suka merokok, tapi ada juga yang tidak suka cokelat, jadi saya tukar,” ujarnya.