Siti Atikoh Tegaskan Ganjar-Mahfud Berkomitmen Atasi Pelecehan Seksual dengan Bentuk Satgas

Achmad Al Fiqri
Siti Atikoh dalam Rakornas Pijar di Kantor DPP PDI Perjuangan (PDIP), Jakarta Pusat, Sabtu (16/12/2023). (Foto TIM SITI ATIKOH)

JAKARTA, iNews.id - Istri Capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo, Siti Atikoh menegaskan Ganjar-Mahfud MD memiliki komitmen untuk memerangi pelecehan seksual di Indonesia. Atikoh menyadari kasus pelecehan seksual cenderung sulit untuk dibawa ke ranah hukum. 

Hal itu disampaikannya saat menjawab pertanyaan seorang dokter Hajjah Manurung dari Medan dalam Rakornas Pijar di Kantor DPP PDI Perjuangan (PDIP), Jakarta Pusat, Sabtu (16/12/2023).

"Karena hukum itu tak peduli apa pun, harus ada bukti dan saksi. Lah, kalau kejadiannya itu di tempat tertutup yang tidak ada orang melihat bagaimana. Saksinya, ya, korban," imbuhnya.

Menurutnya, pelecehan seksual berbeda karakteristiknya dengan kejahatan lainnya. Contohnya kasus pencurian, peristiwanya kemungkinan besar dilihat oleh orang. 

Sedangkan pelecehan seksual, lanjut Atikoh, kadang hasil visumnya pun tidak menunjukkan adanya indikasi.

"Hasil fisik bahkan kadang tidak menunjukkan itu adalah pelecehan seksual," jelas dia.

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Internasional
5 jam lalu

Raja Charles Copot Gelar dan Usir Pangeran Andrew dari Kediaman Kerajaan Inggris

Megapolitan
1 hari lalu

Korban Dugaan Pelecehan Oleh Kepala SPPG di Kota Bekasi Serahkan Bukti ke Polres

Seleb
10 hari lalu

Omara Esteghlal Jadi Korban Penipuan, Namanya Dipakai untuk Lecehkan Wanita!

Internasional
10 hari lalu

Duh, Wakil Menteri Pertahanan Vietnam Lecehkan Perempuan PNS Korsel

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal