JAKARTA, iNews.id – Ketua Umum PBNU KH Said Aqil Siroj menegaskan, Mahfud MD tidak pernah menjadi kader Nahdlatul Ulama (NU). Meski lahir dari keluarga Nahdliyin, Mahfud bukan aktivis NU
Pernyatan Said diungkapkan merespons santernya nama Mahfud yang disebut-sebut bakal menjadi calon wakil presiden Joko Widodo (Jokowi) di Pilpres 2019.
"Pak Mahfud belum pernah menjadi kader NU, di IPNU juga belum pernah walaupun background keluarganya NU, tapi belum pernah jadi aktivis NU," kata Said Aqil seusai menggelar pertemuan dengan Ketua Umum DPP PKB Muhaimin Iskandar dan Rais Aam PBNU KH Maruf Amin.
Said menuturkan, meski nantinya Presiden Jokowi tak memilih kader NU sebagai cawapres PBNU memastikan tidak akan terlibat dalam urusan dukung-mendukung calon. "Partai politik yang dukung. Kalau NU mendoakan, NU kan bagian itu, istigasah.," ujarnya.
Sementara itu Muhaimin Iskandar menuturkan, kedatangannya ke PBNU merupakan bagian dari tradisi di NU. Dia mengaku sowan kepada Kiai Said dan Kiai Maruf untuk berdiskusi mengenai beberapa hal termasuk politik.