JAKARTA, iNews.id - Komisi III DPR menyoroti kisruh dan drama penjemputan paksa tersangka pencabulan santriwati Moch Subchi Azal Tsani (MSAT) atau Mas Bechi di Pondok Pesantren Shiddiqiyyah, Ploso, Jombang, Kamis (8/7) kemarin. Ia menilai bahwa setiap orang harus taat pada hukum yang berlaku.
Seperti diketahui, Mas Bechi baru bisa ditangkap setelah polisi melakukan pengepungan selama 15 jam. Tak cuma itu, terdapat massa dan simpatisan yang melindungi tersangka pencabulan.
Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni pun mengapresiasi seluruh jajaran Polda Jawa Timur dan Polres Jombang yang telah gigih mengupayakan penangkapan. Apalagi penangkapan ini tidak mudah.
"Bravo pada jajaran Polda Jatim dan Polres Jombang atas penangkapan ini. Saya melibat ini tentu bukan hal yang mudah, mengingat polisi harus berhadapan langsung dengan massa dan simpatisan," tutur Sahroni dalam keterangannya, Jumat (8/7/2022).