Sosok Richard Muljadi, Pria yang Dikaitkan dengan Video Viral Jogging Dikawal Polisi

Okezone
Ahmad Islamy Jamil
Richard Muljadi. (Foto: Istimewa)

DENPASAR, iNews.id – Sosok Richard Muljadi kembali tenar, setelah video pria jogging dikawal polisi di Bali menjadi viral di media sosial. Lokasi peristiwa itu diduga di jalan By Pass Ngurah Rai, Kota Denpasar.

Saat ini, Polda Bali tengah memeriksa polisi yang mengawal pria diduga Richard Muljadi itu, karena melanggar aturan pengawalan. Siapa sebenarnya Richard?

Richard adalah cucu konglomerat Kartini Muljadi, pendiri Tempo Scan Group. Nama Kartini masuk dalam daftar 50 orang paling kaya di Indonesia menurut majalah Forbes.

Selain dikenal sebagai cucu konglomerat, Richard juga tercatat memimpin sejumlah perusahaan.

Kemewahan ala “sultan” pun sering membalut gaya hidup Richard. Lewat akun media sosialnya, pria itu pernah memamerkan jam tangan Richard Mille edisi terbatas yang nilainya mencapai miliaran rupiah.

Tak hanya itu, Richard juga pernah menggelar pesta di kapal pesiar hanya untuk merayakan ulang tahun anjing piarannya. Hewan kesayangannya itu juga diberi hadiah berupa mobil dan beragam perhiasan.

Editor : Ahmad Islamy Jamil
Artikel Terkait
Nasional
3 bulan lalu

Update Banjir Bali: 9 Orang Tewas, 6 Hilang hingga Ratusan Rumah Terendam

Nasional
3 bulan lalu

Orang Tua Remaja yang Kembalikan Jam Richard Mille Sahroni Ngaku Sempat Tak Bisa Tidur

Nasional
3 bulan lalu

Sempat Diambil, Jam Tangan Richard Mille Rp11,7 Miliar Dikembalikan ke Sahroni

Bisnis
4 bulan lalu

Sistem Pajak Nggak Adil: Orang Kecil Diperas, Konglomerat Diuntungkan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal