Tangis dan Kenangan Xanana tentang Habibie

Antara
Presiden Pertama Timor Leste, Xanana Gusmao (tengah), didampingi Dubes Timor Leste untuk RI, Alberto Xavier Pereira Carlos (kiri); putra almarhum Presiden ke-3 RI BJ Habibie, Ilham Akbar Habibie (kedua kanan) dan Thareq Kemal Habibie (kanan). (Foto:

JAKARTA, iNews.id – Mata Xanana Gusmao tampak merah dan berkaca-kaca, tatkala keluar dari kediaman almarhum BJ Habibie di bilangan Kuningan, Jakarta, Sabtu (14/9/2019) malam. Kedua matanya sembab karena sisa air mata yang masih basah, menangisi kepergian kawan lamanya yang juga presiden ketiga RI itu.

Xanana tidak bisa langsung terbang ke Jakarta dari Timor Leste setelah mendengar Presiden ketiga RI Bacharuddin Jusuf Habibie tutup usia pada Rabu (11/9/2019). Pun esok harinya, saat jenazah Habibie dikebumikan.

“Ini yang saya tidak akan lupakan,” kata Xanana, lalu terdiam seperti menahan sesak yang sedikit lagi berubah tangis.

“Tapi sudah, saya tidak bisa cry everyday (menangis setiap hari). Saya akan ikut menyusul. Beliau (Habibie) 83 tahun, adiknya (saya) 73. Kita sudah setiap hari mendekati waktunya juga,” lanjut presiden pertama Timor Leste itu yang memosisikan dirinya sebagai adik dari Habibie.

Duka cita tak lupa dia sampaikan. Kepada dua putra Habibie, Ilham Akbar Habibie dan Thareq Kemal Habibie yang mewakili keluarga almarhum, Xanana menyerahkan surat resmi dari pemerintah Timor Leste dan surat dari dia pribadi.

Editor : Ahmad Islamy Jamil
Artikel Terkait
Nasional
1 bulan lalu

Datangi Gedung KPK, Ilham Habibie Urus Pengembalian Mobil Warisan Ayahnya yang Dibeli RK

Nasional
1 bulan lalu

Ilham Habibie Penuhi Panggilan KPK, Diperiksa terkait Kasus Pengadaan Iklan

Mobil
2 bulan lalu

Spesifikasi Mercy BJ Habibie Disita usai Dibeli Ridwan Kamil Rp2,6 Miliar

Nasional
3 bulan lalu

Ini Alasan Mobil Mercy Milik Ridwan Kamil yang Disita KPK Atas Nama BJ Habibie

Nasional
3 bulan lalu

Mobil Mercy yang Disita KPK dari Ridwan Kamil Masih Atas Nama BJ Habibie

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal