Pada kesempatan itu, Ma'ruf sempat mengungkapkan kondisi perekonomian saat ini dinilai perlu adanya terobosan baru. Maka itu, dalam visi misinya dia fokus pada bagaimana membenahi perekonomian bangsa ke depan.
"Maka saya bilang, saya mengusung arus baru ekonomi Indonesia, memperbaiki keadaan. ARBI (Arus baru Indonesia)," ujar Ma'ruf di rumahnya, Jalan Situbondo, Nomor 12, Rabu (7/11/2018).
Selain tausiah dari Ma'ruf, di acara pengajian itu juga ada dialog dengan para ulama yang hadir. Pembahasannya lebih kepada persoalan bangsa saat ini.