Terdampak Corona, Pelaksanaan SBMPTN Mundur Jadi Juli 2020

Sindonews
Neneng Zubaidah
Ilustrasi Ujian Nasional. (Foto: Okezone)

JAKARTA, iNews.id - Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) mengatakan ujian tulis berbasis komputer (UTBK) Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi (SBMPTN) akan dilaksanakan Juli 2020 mendatang. Sementara untuk pendaftaran rencananya dibuka bulan Juni.

LTMPT mengatakan pelaksanaan UTBK tersebut mundur dari rencana awal, di mana seharusnya pendaftaran UTBK dimulai 30 Maret 2020 dan pelaksanaannya pada 20 April. Rencana itu masih bisa berubah melihat perkembangan pandemi corona. Namun saat ini LTMPT sepakat melaksanakannya pada Juli 2020.

Sejumlah perubahan mekanisme UTBK SBMPTN dilakukan pada tahun ini. Antara lain penerapan tes potensi skolastik (TPS), setiap peserta hanya diizinkan satu kali tes, dan pelaksanaan tes dilakukan empat kali dalam sehari.

Selain itu pendaftaran UTBK dilakukan satu kali atau bersamaan. Serta peserta harus memilih lokasi tes pusat UTBK, memilih perguruan tinggi negeri (PTN), dan program studi tujuan.

Dalam surat edaran pelaksanaan UTBK SBMPTN yang dikeluarkan LTMPT menyebut pendaftaran akan dimulai 2 sampai 20 Juni 2020. Pelaksanaan tes diglear 12 Juli dan pengumuman serentak 25 Juli.

Editor : Rizal Bomantama
Artikel Terkait
Nasional
20 hari lalu

Kasus Covid-19 Naik Lagi di Indonesia, Anak-Anak Paling Rentan!

Nasional
27 hari lalu

Banyak Orang Sakit Batuk Pilek Sekarang, Kemenkes Bongkar Data Mengejutkan!

Health
1 bulan lalu

Kasus Keracunan MBG Bakal Dilaporkan Harian seperti Covid-19

Nasional
1 bulan lalu

Menkes Minta Kasus Keracunan MBG Dilaporkan Harian seperti Covid-19

Motor
1 bulan lalu

Kembalikan Penjualan Mobil ke 1 Juta Unit, Pemerintah Diminta Keluarkan Insentif seperti Era Covid-19

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal