Teror Bom Meresahkan Keluarga Jemaah Haji Debarkasi Surabaya Kloter 33 

Yudha Prawira
Keluarga jemaah haji asal Bondowoso, Jawa Timur saat menunggu kedatangan di sekitar Asrama Haji Sukolilo, Surabaya, Sabtu (21/6/2025). (Foto: Yudha Prawira).

SURABAYA, iNews.id - Kekhawatiran menyelimuti keluarga jemaah haji asal Bondowoso, Jawa Timur. Kekhawatiran ini menyusul pesawat yang membawa jemaah haji debarkasi Surabaya kloter 33 mendapat ancaman bom dan terpaksa mendarat darurat di Bandara Kualanamu, Medan, Sabtu (21/6/2025) siang.

Handayani, istri salah satu jemaah haji bernama Suwarno, mengaku sempat panik setelah mendengar informasi bahwa pesawat yang membawa suaminya dialihkan ke Medan akibat ancaman keamanan. 

Awalnya, dia dan keluarga sudah tiba di Asrama Haji Sukolilo, Surabaya, untuk menjemput Suwarno yang dijadwalkan tiba dari Tanah Suci pada Sabtu sore.

“Kami tidak tahu ada masalah, baru setelah suami saya telepon, beliau bilang pesawatnya mendarat darurat di Medan karena ada ancaman bom,” ujar Handayani.

Editor : Kurnia Illahi
Artikel Terkait
Nasional
5 bulan lalu

Pesawat Saudi Mendarat Darurat di Bandara Kualanamu, Ancaman Bom Diterima Pilot di Udara

Buletin
14 jam lalu

Heboh Wisudawati UM Surabaya asal Palestina Minta Rekomendasi Jodoh ke Rektor

Nasional
2 hari lalu

Kementerian Haji dan Umrah Buka Seleksi PPIH 2026 Mulai Bulan Ini

Nasional
3 hari lalu

Jemaah Haji 2026 Mulai Berangkat 22 April, Ini Jadwal Lengkap Hingga Pemulangan  

Nasional
4 hari lalu

Nggak Hanya Surabaya, Prabowo Minta Whoosh Diperpanjang sampai Banyuwangi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal